Ponpes At-Tawazun Menyalurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Melalui BAZNAS Subang

Kalijati – At-Tawazun Peduli kembali membantu korban banjir di wilayah Subang Utara dengan menyalurkannya melalui BAZNAS Kabupaten Subang pada Selasa malam (09/02/2021)
Dengan membawa dua armada mini bus, At-Tawazun Peduli membawa relawan dan logistik kebutuhan warga yang terdampak banjir seperti air mineral, mie instan, pakaian layak pakai, alat mandi dan lainnya.
“Ya kami membawa dua mini bus, satu berisi relawan dan satu membawa logistik kebutuhan untuk warga Subang Utara yang terdampak banjir,” kata Koordinator At-Tawazun Peduli Ust. Bheno Adi Suseno
Pria asal Bogor ini menambahkan bantuan berasal dari keluarga besar pondok pesantren At-Tawazun dan masyarakat Kalijati yang di salurkan ke posko At-Tawazun Peduli. Baca Selengkapnya
Untuk Yang Kedua Kalinya, At-Tawazun Peduli Menyalurkan Bantuan

Pondok Pesantren At-Tawazun melalui At-Tawazun Peduli kembali mengirimkan bantuan untuk warga terdampak bencana banjir di kecamatan Ciasem dan kecamatan Legon Kulon pada Rabu (11/02/2021)
Ada 21 kecamatan terdampak banjir di kabupaten Subang dan 38 ribu warga mengungsi ke tempat lebih aman.
“Insya Allah hari ini kita mengirimkan bantuan untuk warga terdampak banjir di kecamatan Ciasem dan Legon Kulon,” kata Koordinator At-Tawazun Peduli Ust. Bheno Adi Suseno
Ust. Bheno menambahkan masih banyak masyarakat yang ingin menyumbang, oleh karena itu hari ini kita kirim bantuan untuk yang kedua kalinya. Baca Selengkapnya
Wali Santri Ponpes At-Tawazun Peduli Bencana Banjir Subang

Kalijati – Beberapa hari kebelakang ini kabupaten Subang dilanda musibah banjir di 21 kecamatan. Uluran tangan pun tak henti mengalir membantu warga terdampak banjir.
Wali santri Pondok Pesantren At-Tawazun Kalijati salah satunya, bahu membahu mendonasikan sebgaian hartanya untuk warga Subang yang terdampak musibah bencana banjir.
“Alhamdulillah hari ini saya bisa menyampaikan amanat untuk memberikan bantuan kepada warga Subang yang sedang mengalami musibah,” Kata wali santri Ilhamsyah kelas X MA At-Tawazun
Mudah-mudahan bermanfaat dan barokah, saya percaya ke Pondok Pesantren At-Tawazun untuk dapat menyampaikan amanat ini sampai kepada yang membutuhkan, tambahnya. Baca Selengkapnya
Bantu Korban Banjir, At-Tawazun Peduli Salurkan Bantuan Tahap III

Pondok Pesantren At-Tawazun melalui At-Tawazun Peduli kembali menyalurkan bantuan untuk warga terdampak banjir di wilayah kabupaten Subang.
Kali ini daerah yang dikunjungi adalah Dusun Krajan RT. 022/007 Desa Batangsari kecamatan Sukasari. Daerah yang sempat terisolasi akibat banjir ini tidak bisa ditempuh jalur darat akibat banjir.
Didampingi kepala dusun Aca, ketua RW Dirja dan Ustadz Salim, rombongan At-Tawazun Peduli sempat melihat lokasi banjir di daerah Batangsari pada pukul 17.20 WIB.
“Banyak tambak udang dan pesawahan yang terendam banjir,” kata kepala dusun Aca saat dimintai keterangan pada Rabu sore (17/02/2021)
Aca menambahkan banjir didaerahnya akibat curah hujan yang tinggi dan meluapnya salah satu sungai yang berdampingan dengan pemukiman warga. Baca Selengkapnya