Field Trip SMA At-Tawazun Ke Puspa Iptek Sundial, Museum Geologi Hingga Bazooga Bandung

SMA At-Tawazun Terpadu berkunjung ke Puspa Iptek Sundial, Museum Geologi Bandung dan Kebun Binatang Bazooga untuk melakukan Field Trip pada Rabu, 09 Oktober 2024.

Dilansir Kumparan.com field trip adalah salah satu metode edukasi yang efektif dalam pembelajaran. Hal ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan motivasi dan observasi bagi siswa.

Istilah field trip dapat dikenal juga dengan kunjungan lapangan. Adanya kegiatan tersebut memungkinkan siswa dapat menyaksikan secara langsung objek yang dipelajari.

Ketua Pelaksana Usth. Nuraini Syamsyiah, S.Pd mengatakan kegiatan ini bertujuan agar siswa/santri mendapatkan pengalaman belajar di luar kelas dengan melihat langsung objek atau tempat yang terkait dengan materi pelajaran.

“lokasi yang dikunjungi sangat relevan dengan materi pelajaran siswa/i kami.” Kata Usth. Nuraini

Terpisah, Kepala SMA At-Tawazun Terpadu Bapak Tedi Sumardi, S.Si, M.Si berharap dengan kegiatan Field Trif ini para santri dapat menambah wawasan keilmuan dibidang Fisika dan Biologi serta meningkatkan semangat dalam pembelajaran kedepannya.

Siswa/santri yang ikut kelas X dan XI IPA sebanyak 64 orang dengan didampingi Dewan Guru dan Wakil Kepala Sekolah (Wakasek). Sebelum berangkat, rombongan mendapatkan arahan dari pimpinan pondok pesantren At-Tawazun Abina Dr. KH. Musyfiq Amrullah, Lc, M.Si pada pukul 07.30 WIB.

×

Hubungi Kami via Whatsapp 

× Hubungi Kami