Apel Perdana Dan Pembukaan MOSSA, Direktur Pendidikan At-Tawazun Sampaikan Pesan Ini

Direktur Pendidikan At-Tawazun Ust. Azis Satori, S.Pd menjadi Pembina Apel Perdana Tahun Pelajaran 2024/2025 sekaligus membuka kegiatan Masa Orientasi Santriwan Santriwati At-Tawazun (MOSSA).

Acara terpusat di Auditorium At-Tawazun dan dihadiri oleh Para Direktur, Para Kepala Lembaga dan Dewan Guru Pondok Pesantren At-Tawazun. Kegiatan MOSSA akan berlangsung pada tanggal 11 – 12 Juli 2024.

Tujuan dari kegiatan MOSSA ini adalah sebagai proses adaptasi santri baru di lingkungan pondok pesantren At-Tawazun. Pada kegiatan MOSSA santri baru akan banyak mendapatkan bimbingan dan arahan terkait pembiasaan atau sunah-sunah yang biasa dilakukan di At-Tawazun.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Pendidikan At-Tawazun Ust. Azis Satori, S.Pd yang bertugas menjadi pembina apel sekaligus membuka kegiatan MOSSA.

Diawal amanat apel, Direktur Pendidikan At-Tawazun mengatakan bahwa santri pondok pesantren At-Tawazun adalah orang-orang pilihan Allah SWT, karena tidak semua orang beruntung seperti kalian bisa belajar di pesantren.

Selanjutnya Ust. Azis Satori berpesan agar tidak malu dan ragu untuk bertanya jika ada hal-hal yang belum tahu. Selain itu kuatkan niat dalam menuntut ilmu, baik ilmu dunia ataupun ilmu akhirat.

“Ikhlas dan sabar adalah kunci ilmu mudah dicerna dan dipahami.” Ujar Ust. Azis Satori

Kemudian Ust. Azis Satori mengingatkan santri lama untuk ikut membimbing dan merangkul adik kelasnya yang baru mondok. Berikan contoh yang baik agar bisa ditiru oleh adik-adik kelasnya.

Diakhir amanat, Direktur Pendidikan At-Tawazun mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas ketaatan dalam melaksanakan kedisiplinan di At-Tawazun, semoga ilmu dan pengalamannya bisa bermanfaat dimasa yang akan datang.

Baca Juga :   KH. Musyfiq Amrullah Jelaskan 3 Ayat Dalam Al Qur'an Yang Menjadi Kesatuan dan Kekuatan Umat Islam
×

Hubungi Kami via Whatsapp 

× Hubungi Kami